search

Advetorial

Sarkowi V ZahryPansus Pemajuan Kebudayaan KaltimDPRD Kaltim

Finalisasi Draf Raperda Kebudayaan Daerah, DPRD Kaltim Segera Lakukan Uji Publik

Penulis: Redaksi Presisi
Kamis, 03 November 2022 | 255 views
Finalisasi Draf Raperda Kebudayaan Daerah, DPRD Kaltim Segera Lakukan Uji Publik
Ketua Pansus Pemajuan Kebudayaan Kaltim Sarkowi V Zahry. (istimewa)

Presisi.co – Panitia Khusus (Pansus) DPRD Kalimantan Timur (Kaltim) tengah memasuki finalisasi draf Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) Kebudayaan Daerah yang segera diuji secara publik.

Rancangan draf raperda yang telah memasuki tahap akhir itu diketahui saat Pansus DPRD Kaltim melakukan rapat kerja bersama Disdikbud, Biro Hukum, UPTD Taman Budaya, dan Dewan Kesenian Kaltim.

Dijelaskan Ketua Pansus Pemajuan Kebudayaan Kaltim Sarkowi V Zahry, sejatinya pembahasan finalisasi itu sempat berjalan alot karena membahas poin penghargaan yang akan diberikan kepada para budayawan yang turut diakomodir dalam regulasi itu.

“Melalui aturan itu para budayawan bisa mendapatkan apresiasi dari pemerintah ketika mereka sudah berkarya,” kata Sarkowi, Kamis (3/11/2022).

Sarkowi menegaskan penghargaan yang diberikan beraneka ragam mulai dari beasiswa, santunan, maupun reward yang akan diberikan kepada para budayawan.

Penghargaan itu merupakan kejelasan orientasi bagi para pegiat kebudayaan tersebut.

“Jadi nantinya mereka akan mendapatkan apresiasi dari pemerintah, sehingga ini bisa mengasah semangat mereka,” paparnya.

Selanjutnya tahapan yang akan ditempuh jelang pengesahan, Pansus Pemajuan Kebudayaan perlu melalui proses uji publik yang akan dilakukan dalam waktu dekat. (adv)