search

Daerah

Ikapakarti Kaltimrusmadi wongsomuhammad samsun

Mubes IV Ikaparti Kaltim Dimulai, Samsun Minta Warga Jawa Hadir di Zoom Meeting

Penulis: Jeri Rahmadani
Kamis, 01 Juli 2021 | 1.257 views
Mubes IV Ikaparti Kaltim Dimulai, Samsun Minta Warga Jawa Hadir di Zoom Meeting
Ketua Panitia Musyawarah Besar (Mubes) IV DPP Ikapakarti Kaltim Muhammad Samsun. (Idham for Presisi.co)

Samarinda, Presisi.co – DPP Ikatan Paguyuban Keluarga Tanah Jawi  (Ikapakarti) Kaltim periode 2021-2024 akan menyelenggarakan Musyawarah Besar (Mubes) IV pada 2-3 Juli 2021 di Hotel Midtown Samarinda.

Ketua Panitia Mubes IV Ikapakarti Kaltim Muhammad Samsun mengatakan, panitia sudah mempersiapkan kegiatan ini selama sebulan. Yakni setelah mendapat mandat dari rapat pleno DPP Ikapakarti. Dilanjutkan dengan membentuk kepanitiaan, dan melakukan persiapan-persiapan teknis hingga dimulainya Mubes.

Samsun membuka pendaftaran calon ketua DPP Ikapakarti Kaltim. Pelaksanaan Mubes IV Ikapakarti akan dibuka Gubernur Kaltim Isran Noor, Jumat 2 Juli 2021 sekira pukul 16.00 Wita. "Kami laksanakan Jumat dan Sabtu. Tujuannya yang pasti memilih ketua umum Ikapakarti, kemudian penyempurnaan terhadap AD-ART dan merumuskan program kerja Ikaparti selama periode yang akan datang," ungkap Samsun saat dihubungi melalui telepon, Rabu 30 Juni 2021 malam.

Adapun pelaksanaannya, Samsun menegaskan tetap mematuhi protokol kesehatan dengan sangat ketat. Mulai dari pemeriksaan suhu badan peserta dan tamu undangan Mubes IV Ikapakarti yang akan masuk, menjaga jarak, mewajibkan untuk memakai masker, cuci tangan, dan lainnya. "Kalau ada peserta atau undangan yang datang tidak pakai masker, kami siapkan masker untuk digunakan pada saat acara berlangsung," katanya.

Ia menuturkan, terdapat tiga peserta dari masing-masing DPD Ikaparti yang berjumlah 10. Artinya, ada 30 orang kuota hadir di Mubes IV Ikapakarti Kaltim. Selain, utusan dari DPP Ikapakarti menyatakan tidak lebih dari itu. Sementara untuk undangan pembukaan, Samsun menyebut menyatakan maksimal sebanyak 100 undangan dan peserta. "Iya, tapi karena ini kami masa pandemi jadi kami tidak boleh terlalu lama dan juga kami menghindari kerumunan, sehingga pagelaran seninya hanya tarian saat pembukaan dan penutupan," ucapnya.

Pendaftaran calon sementara dikatakan Samsun ada tiga orang. Kemudian akan diumumkan di dalam Mubes IV Ikapakarti mengenai nama dan calon peserta tersebut. Wakil ketua DPRD Kaltim ini berharap masyarakat warga Jawa di Kaltim, untuk bisa mengikuti secara virtual meeting kegiatan seremoni pembukaan Mubes IV Ikapakarti. Menurutnya, masing-masing warga Jawa di Kaltim seyogyanya tumbuh rasa memiliki Ikapakarti. "Adapun warga Jawa yang lain dan paguyuban-paguyuban yang tidak memiliki hak suara dan bukan peserta, kami minta dapat menyaksikan atau hadir melalui virtual meeting di link yang sudah kami siapkan," pinta Samsun.

Ia mengaku tidak bisa mendatangkan semua orang dan partisipan Ikapakrti di dalam satu tempat acara. Sebab, mengingat masih pembatasan-pembatasan mengenai protokol kesehatan yang harus dipatuhi. "Benar kami akan mengundang beberapa organisasi kedaerahan yang ada di Kaltim, kemudian juga ormas dan lain-lain," pungkas Samsun. (*)
Editor: Rizki