search

Daerah

Masjid Nurul Mu'minin Pemprov KaltimHadi Mulyadi

Resmikan Masjid Nurul Mu'minin, Hadi Mulyadi : Ini Simbol Keberagaman Umat Beragama

Penulis: Redaksi Presisi
Kamis, 20 Agustus 2020 | 961 views
Resmikan Masjid Nurul Mu'minin, Hadi Mulyadi : Ini Simbol Keberagaman Umat Beragama
Wagub Kaltim, Hadi Mulyadi saat meresmikan Masjid Nurul Mu'minin Pemprov Kaltim. (Sumber : Istimewa)

Samarinda, Presisi.co - Wakil Gubernur Provinsi Kalimantan Timur (Wagub Kaltim) Hadi Mulyadi, hadir meresmikan Masjid Nurul Mu'minin Pemprov Kaltim yang berdiri diatas lahan Eks Lapangan Kinibalu, tepat pada perayaan 1 Muharram 1441 Hijriah yang jatuh pada Kamis (20/8/2020).

"Masjid ini menjadi simbol keberagaman sekaligus pemersatu umat beragama. Bahkan, bukti kesejahteraan dan kebaikan masyarakat Islam dan non muslim," kata Wagub Hadi Mulyadi, usai peresmian berlangsung.

Selain Masjid Islamic Center Kaltim, Hadi berharap agar Masjid Nurul Mu'minin Pemprov Kaltim ini menjadi salah satu ikon keberagaman umat beragama di Kota Tepian.

Dalam kesempatan yang sama, Hadi juga menyampaikan apresiasinya terhadap Mantan Gubernur Kaltim, Awang Faroek Ishak, yang telah menginisasi pembangunan masjid ini. Disamping itu, Hadi juga secara terbuka mengijinkan masyarakat untuk memanfaatkan keberadaan Masjid Nurul Mu'minin Pemprov Kaltim untuk kegiatan keagamaan.

"Siapa saja dipersilahkan menggunakan masjid, terutama masyarakat sekitar di lingkungan masjid.

Menambahkan, Kepala Dinas PUPR Kaltim HM Taufik Fauzi mengatakan, desain masjid dipadukan dari beberapa masjid di Timur Tengah, termasuk menara didesain mengikuti salah satu masjid di Abu Dhabi.

Peresmian ditandai penandatangan prasasti dan pemotongan pita oleh Wagub Kaltim H Hadi Mulyadi. Dirangkai penyerahan jubah Koordinator Imam dan Muadzin serta imam dan muadzin terpilih hasil seleksi.

Kemudian penyerahan bantuan kiswah ka'bah dari Keluarga Besar Almarhun H Ence Abdoessamad dan Hj Adji Syahrizad Samad, bantuan dua jam besar oleh H Mulyadi. Juga secara simbolis diserahkan Qris akun pembayaran non tunai untuk Masjid Nurul Mu'minin melalui Bankaltimtara Syariah oleh Pemimpin Divisi Perencanaan dan Operasional Faturrahman.