Andi Harun Dorong Pendidikan Berbasis Lingkungan di Samarinda
Penulis: Giovanni Gilbert Anras
Sabtu, 12 Oktober 2024 | 292 views
Samarinda, Presisi.co – Calon Wali Kota Samarinda, Andi Harun, menekankan pentingnya kolaborasi pendidikan dan masyarakat dalam menjaga kelestarian lingkungan pada puncak acara Assisi Cup VI 2024 yang digelar di Convention Hall, Sempaja, Jumat, 11 Oktober 2024.
Acara yang diselenggarakan oleh Sekolah St Fransiskus Assisi ini berhasil menarik perhatian siswa, guru, hingga tokoh masyarakat.
Dalam sambutannya, Andi Harun menyoroti pentingnya pendidikan lingkungan sejak usia dini sebagai langkah strategis untuk menghadapi tantangan masa depan. Dia mengajak sekolah-sekolah dan masyarakat untuk aktif berkolaborasi dalam menjaga kelestarian alam.
"Perubahan iklim, polusi, serta hilangnya keanekaragaman hayati adalah ancaman serius. Kita harus mulai dari pendidikan, membekali generasi muda dengan pemahaman akan pentingnya menjaga lingkungan," ujar Andi Harun di hadapan ratusan peserta yang hadir.
Selain itu, Andi Harun mengapresiasi keberhasilan Assisi Cup VI 2024 yang menurutnya telah melibatkan berbagai sekolah dari beragam latar belakang agama. Ia menilai acara ini menjadi contoh nyata semangat toleransi dan persatuan di Samarinda.
"Meski berbeda latar belakang, kita tetap bisa bersatu untuk membangun masa depan yang lebih baik. Ini adalah bukti nyata dari kekuatan keragaman yang kita miliki," tambah Andi Harun.
Pada kesempatan yang sama, Andi Harun juga memuji Sekolah St Fransiskus Assisi sebagai pelopor pendidikan berbasis lingkungan di Samarinda. Sekolah tersebut dinilai sukses mengajarkan pentingnya kebersihan dan pengelolaan sampah sejak dini kepada para siswa.
"Saya harap sekolah lain dapat mencontoh model pendidikan lingkungan seperti ini. Pendidikan tidak hanya soal akademik, tetapi juga bagaimana kita mempersiapkan generasi yang peduli terhadap kelestarian bumi," lanjutnya.
Di akhir acara, Andi Harun memberikan motivasi kepada para peserta kompetisi Assisi Cup. Ia menyampaikan selamat kepada para pemenang dan memberikan dukungan kepada mereka yang belum berhasil.
"Bagi yang belum meraih kemenangan, jangan berkecil hati. Kesempatan masih terbuka lebar di masa depan, teruslah berusaha dan berjuang," tutupnya.
Acara ini ditutup dengan penyerahan penghargaan kepada para pemenang kompetisi, yang disambut dengan antusias oleh para peserta. (*)