search

Advetorial

Kukar BersholawatHabib Syechedi damansyahrendi solihin

Dihadiri Ribuan Jamaah, Kukar Bershalawat Jilid II Sukses Digelar

Penulis: Redaksi Presisi
Sabtu, 28 Oktober 2023 | 137 views
Dihadiri Ribuan Jamaah, Kukar Bershalawat Jilid II Sukses Digelar
Susana pelaksanaan Kukar Bersholawat jilid II (Istimewa)

Tenggarong, Presisi.co - Agenda Kukar Bershalawat Jilid II sukses digelar di Taman Kota Raja, Tenggarong pada Sabtu (28/10/2023). Acara tersebut merupakan ajang bagi umat islam untuk terus dan kembali menumbuhkan kecintaan kepada junjungan besar Nabi Muhammad SAW. 

Acara ini dihadiri hingga ribuan jamaah dari kalangan yang berbeda. Mulai dari, organisasi masyarakat (Ormas) Islam, ulama, habib, berbagai elemen instansi vertikal, organisasi perangkat daerah (OPD)  TNI-Polri hingga pengurus masjid dan pesantren turut hadir pada acara akbar tersebut.

Acara tersebut sukses digelar dengan mendatangkan Habib Syech bin Abdul Qodir Assegaf bersama majelisnya Ahbaabul Musthofa. Melihat antusiasme masyarakat, Habib Syech mendoakan para hadirin di acara tersebut.

"Malam hari ini saya bahagia dan gembira bersama para orang tua kita doakan sehat panjang umur dan selalu dapat menghadiri Kukar Bersholawat yang ke-2 atau seterusnya,"ungkap Habib Syech.

"Tidak lupa samping kanan dan kiri saya Bupati dan Wabup Kukar, mudahan sukses selalu. Masyaallah, semoga kutai selamat dari segala musibah, penduduknya dilindungi dan mendapat ridho allah. Semua selamat dunia akhirat," sambungnya.

Sementara itu, Bupati Kukar Edi Damansyah menyampaikan momentum peringatan Kukar Bersholawat 2023 yang diselenggarakan oleh Pemkab Kukar ini merupakan kesempatan bagi seluruh masyarakat Kutai Kartanegara untuk mendapatkan pencerahan Habib Syekh, tentang bagaimana kecintaan manusia kepada Nabi Muhammad SAW.

Peringatan Kukar Bersholawat 2033 ini merupakan acara yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kutai Kartanegara (Kukar). Hal tersebut sesuai dengan apa yang disampaikan oleh Bupati Kukar Edi Damansyah.

Orang nomor satu di Kukar itu mengungkapkan dengan diselenggarakannya Kukar Bersholawat, agenda ini menjadi kesempatan bagi masyarakat Kukar untuk mendapatkan pencerahan dari Habib Syech tentang pemahaman kecintaan manusia kepada Nabi Muhammad SAW. 

"Melalui momentum ini kita berharap kecintaan kita kepada Rasulullah bisa dimanifestasikan dalam bentuk perilaku sehari-hari, cinta kepada tanah air kemudian juga lebih mencintai Kukar serta meningkatkan etos kerja kita lebih baik ke depan," terangnya.

Dari pantauan media ini, terdapat ribuan jamaah hadir membanjiri Taman Kota Raja, Tenggarong. Mereka antusias untuk mengikuti kegiatan Kukar Bersholawat Jilid II. Ini juga sudah diprediksi Wakil Bupati Kukar Rendi Solihin. 

Rendi menyampaikan bahwa apa yang dilakukan malam ini mampu membawa Kukar agar dimuliakan Allah SWT. Kukar Bersholawat merupakan salah satu upaya untuk membumikan Al-Quran di Bumi Etam.

“Semoga melalui Kukar Bersholawat ini terus menjadikan umat muslim Kukar bersatu, saling menjaga silaturahmi, menjaga hubungan menjaga kerukunan kedamaian menjaga Kutai Kartanegara yang kita cintai ini,” ujarnya.

Rendi juga melanjutkan bahwa Kukar Bersholawat adalah bagian dari keberadaan Pemkab bersama umat muslim untuk terus berupaya dakwah bersama program keagamaan untuk menambah ilmu pengetahuan, dan menambah kualitas keimanan kepada Allah SWT.

“Melalui sholawat ini mendoakan agar Kukar terjaga terpelihara, dijauhkan dari segala mara bahaya, dijagakan daerahnya, dikuatkan masyarakatnya, agar kita tentram damai, dan bisa beraktivitas bekerja memberikan manfaat kepada sesama, khususnya kepada Kukar,” pungkasnya.

Editor: Siti Mu'ayyadah