search

Daerah

Irjen Pol Herry Rudolf NahakSIM DeliveryPolri Presisi Kapolri Listyo Sigit Prabowo Kapolresta BalikpapanKombes Pol Turmudi

Wujudkan Polri Presisi, Polresta Balikpapan Luncurkan SIM Delivery

Penulis: Nur Rizna Feramerina
Selasa, 02 Maret 2021 | 787 views
Wujudkan Polri Presisi, Polresta Balikpapan Luncurkan SIM Delivery
Kapolda Kaltim Irjen Pol Herry Rudolf Nahak saat meresmikan peluncuran SIM Delivery di Polresta Balikpapan.

Balikpapan, Presisi.co - Satlantas Polresta Balikpapan meluncurkan layanan Surat Izin Mengemudi (SIM) Delivery untuk memudahkan masyarakat Balikpapan jika hendak mengurus SIM, Selasa (2/3/2021). Inovasi ini bekerjasama dengan Gojek, dan pada peluncuran di Satpas Satlantas Polresta Balikpapan itu dihadiri langsung oleh Kapolda Kalimantan Timur Irjen Pol Herry Rudolf Nahak.

Dalam sambutannya, Irjen Pol Herry mengatakan bahwa Kapolri mencanangkan empat bidang transformasi Polri yang presisi. Yaitu di bidang organisasi transformasi, operasional transformasi, pelayanan publik dan transformasi bidang pengawasan.

"Jadi salah satu yang mungkin nyangkut dengan SIM Delivery ini adalah transformasi di bidang pelayanan publik," kata Kapolda Irjen Pol Herry.

Dalam bidang transformasi pelayanan publik, Kapolri Listyo Sigit Prabowo meminta agar adanya peningkatan terhadap pelayanan publik.

"Kemudian, pelayanan publik ini masuk dalam 16 program prioritas Kapolri. Dan tentu saja ini membutuhkan kreatifitas dari anggota Polri yang duduk pada posisi memberikan pelayanan publik kepada masyarakat," jelasnya.

Sementara itu Kapolresta Balikpapan, Kombes Pol Turmudi yang turut hadir menambahakan, bahwa SIM Delivery ini merupakan salah satu implementasi program prioritas Kapolri dalam rangka mewujudkan layanan publik yang cepat, mudah, terstruktur yang berbasis teknogi informasi. Khususnya pada layanan penerbitan Surat Izin Mengemudi.

Selain itu, inovasi ini juga termasuk dalam program ke enam poin 18 program Kapolri. Yang menyebutkan bahwa terbentuknya layanan jasa pengantaran atau delivery servis menjadi salah satu target program 100 hari Kapolri di seluruh Jawa.

Namun, rupanya jajaran Satlantas Polresta Balikpapan tidak ingin ketinggalan mewujudkan layanan delivery ini.

"Sehingga terwujud layanan publik Polri yang presisi di Polresta Balikpapan. Ini menjadi program yg pertama kali di Kalimantan Timur (Kaltim). Kalau di Jawa memang sudah prioritas," ungkapnya.

Lebih lanjut, nantinya masyarakat pemohon SIM akan lebih menghemat waktu sebab SIM bisa diantar ke rumah pemohon tanpa harus menunggu lama.

"Nantinya SIM itu diantar ke rumah pemohon. Tapi tidak dipaksakan, bagi yang bersedia saja. Kemudian untuk biaya antar tetap dari pemohon, karena sistemnya sama seperti pesan Gojek umumnya," pungkasnya.

Editor : Oktavianus