Viral Lagi Ucapan Band Seringai Singgung Personil Meninggal, Firasat Sebelum Ricky Siahaan Meninggal?
Penulis: Rafika
3 jam yang lalu | 0 views
Ricky Siahaan. (net)
Presisi.co - Duka mendalam menyelimuti dunia musik Tanah Air. Gitaris band Seringai, Ricky Siahaan, berpulang saat menjalani tur konser di Jepang, Sabtu (19/4/2025).
Pria kelahiran 5 Mei 1976 yang memiliki nama lengkap Ricardo Bisuk Juara Siahaan itu menghembuskan napas terakhirnya usai tampil bersama rekan-rekannya di negeri Sakura.
Kepergian mendadak Ricky tentu meninggalkan luka bagi personel Seringai juga bagi para penggemar yang dikenal dengan sebutan Serigala Militia.
Rasa kehilangan para penggemar ditunjukkan melalui berbagai ucapan belasungkawa dan doa yang membanjiri lini masa media sosial.
Namun di tengah duka itu, publik kembali mengingat pernyataan lawas Seringai yang sempat membahas kemungkinan band tersebut bubar jika salah satu personel wafat.
Video wawancara lama yang diunggah kembali oleh akun @pncsyh di platform X memperlihatkan momen ketika Arian13, sang vokalis, menjawab pertanyaan tentang apa yang bisa menyebabkan Seringai bubar.
"Apa yang akan membuat Seringai bubar?" tanya seorang host perempuan dalam video tersebut, dikutip pada Minggu (20/4/2025).
Menurut Arian13, hilangnya kesenangan dalam bermusik atau menurunnya chemistry antaranggota bisa menjadi pemicu bubarnya Seringai.
"Sudah tidak enjoy (menikmati (musik) misalnya. Sudah tidak menyenangkan misalnya," jawab Arian13, vokalis Seringai mengawali.
Dalam video itu, Arian13 juga menyebutkan kemungkinan lain, yakni jika salah satu anggota Seringai berpulang ke pangkuan Yang Maha Kuasa.
"Atau mungkin salah satu dari kita (meninggal)," ucap Arian13
Dengan nada bercanda, ia berandai-andai jika dirinya atau drummer Khemod meninggal dunia, maka keputusan untuk melanjutkan Seringai ada di tangan para personel yang masih hidup.
"Kalau Khemod meninggal, atau gue meninggal dalam waktu dekat, kan tinggal ditanya, 'band-nya mau diteruskan atau enggak?'" sambung Arian13 saat itu.
Ucapan tersebut sebenarnya berujung pada candaan antara host dan personil-personil Seringai.
Meski demikian, pernyataan yang diawali dengan apa yang membuat Seringai bubar berlanjut mengenai nasib band tersebut usai kematian menghampiri personil mereka.
"Pertanyaan gue jadi berubah. Kalau misalnya salah satu dari kalian ada yang berpulang, apakah Seringai akan dilanjutkan?" bunyi pertanyaan tersebut.
Meskipun perbincangan itu dibalut suasana santai dan penuh canda tawa antara host dan para personel Seringai, percakapan tersebut perlahan bergeser ke topik yang lebih serius, yakni soal masa depan band apabila salah satu anggotanya dipanggil Yang Maha Kuasa.
Secara tegas, Arian13 sebagai vokalis begitu optimis Seringai akan tetap berjaya meski satu personil meninggal dunia.
"Emang yang meninggal bisa apa?" sambung personil yang lain masih dengan tertawa. (*)