Bupati Kukar Dorong Paskibraka Manfaatkan Era Digital untuk Masyarakat
Penulis: Redaksi Presisi
Senin, 24 Juni 2024 | 100 views
Kutai Kartanegara, Presisi.co - Bupati Kutai Kartanegara (Kukar), Edi Damansyah, menekankan pentingnya partisipasi Pasukan Pengibar Bendera (Paskibraka) dan Purna Paskibra dalam era digital, untuk memberikan manfaat lebih bagi masyarakat.
Pernyataan ini disampaikan Edi Damansyah saat memberikan sambutan dalam acara pelantikan dan pemberhentian pengurus Paskibra tahun 2024, yang diadakan di Cafe Kopiral Tenggarong beberapa hari lalu.
Edi Damansyah menyatakan bahwa menjadi Paskibra bukan sekadar gelar atau tugas pengibaran bendera.
"Paskibraka maupun Purna Paskibra bukan hanya organisasi biasa, tetapi juga dapat berpartisipasi dalam pembangunan di era digital serta memberikan manfaat lebih bagi masyarakat," ujarnya.
Lebih lanjut, Edi mengharapkan agar Paskibra Kukar dapat berpikir kritis dan bergerak dinamis dalam memanfaatkan peluang di berbagai sektor melalui media dan platform digital yang kini semakin mudah diakses.
"Saya tidak ingin pola pikir anak-anakku ini terbatas pada peluang kerja sebagai PNS saja. Masih banyak peluang kerja lain. Oleh karena itu, saya berharap kalian bisa menggali potensi dan keahlian kalian," tambahnya.
Bupati Kukar itu juga menambahkan bahwa seleksi Paskibra tidaklah mudah, dengan jadwal seleksi yang sangat ketat.
Ia berharap para peserta juga diharuskan untuk selalu berpenampilan baik dan bersikap sopan selama kegiatan berlangsung. Hal ini penting karena Paskibra akan menjadi individu-individu terdidik yang telah mengikuti pendidikan selama ini. (*)