search

Advetorial

Pemkab KukarDPMD KukarPosyandukader posyandupelayanan kesehatanpelatihan kader posyandu

Optimalkan Peran Posyandu, DPMD Kukar Bakal Fasilitasi Pelatihan bagi 1590 Kader

Penulis: Redaksi Presisi
Kamis, 25 April 2024 | 197 views
Optimalkan Peran Posyandu, DPMD Kukar Bakal Fasilitasi Pelatihan bagi 1590 Kader
Kepala DPMD Kukar, Arianto. (Istimewa)

Tenggarong, Presisi.co - Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) terus berupaya menguatkan peran posyandu di masyarakat. Salah satu langkah yang dilakukan adalah dengan meningkatkan kapasitas kader posyandu melalui pelatihan.

Kepala DPMD Kukar, Arianto, mengatakan setiap posyandu di Kukar memiliki lima orang kader. Di tahun 2023, pihaknya telah berhasil mendapatkan anggaran untuk melatih seluruh kepala kader posyandu. 

“Pada tahun 2024 ini, kami mengusulkan pembiayaan untuk melatih dua orang kader per posyandu,” ungkapnya.

Meskipun alokasi anggaran masih dalam proses, Arianto optimistis bahwa anggaran yang diusulkan akan mencukupi untuk melatih sekitar 1.590 orang kader posyandu.

Lebih lanjut, Arianto menegaskan pelatihan kader posyandu sangat penting untuk memastikan pelayanan kesehatan yang berkualitas. 

"Ketika semua kader telah dilatih, kami yakin bahwa mereka akan mampu melaksanakan tugas dan fungsi pelayanan dengan baik. Namun, jika mereka belum kami latih, kami belum bisa menjamin itu," tuturnya.

Diharapkan dengan pelatihan ini, para kader posyandu di Kukar akan semakin mumpuni dalam memberikan pelayanan kesehatan, khususnya kepada ibu hamil dan balita. (Adv)

Editor: Rafika