Tingkatkan Kualitas Pendidikan, Disdikbud Kukar Galakkan Program Gerakan Sekolah Sehat
Penulis: Redaksi Presisi
Kamis, 28 Maret 2024 | 235 views
Tenggarong, Presisi.co - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kutai Kartanegara (Disdikbud Kukar) terus menggenjot peningkatkan kualitas pendidikan melalui Gerakan Sekolah Sehat. Sosialisasi program ini pun terus dilakukan dari tingkat PAUD hingga PKBM untuk memastikan impelementasi yang maksimal.
Kasi Kurikulum dan Pengembangan Mutu PAUD dan PNFI Disdikbud Kukar, Ida Wahyu Sayekti, menjelaskan bahwa program ini bukan hanya berfokus pada kesehatan fisik, tetapi juga mencakup aspek gizi, imunisasi, kesehatan jiwa, dan lingkungan.
"Cita-cita kami adalah generasi muda yang cerdas dan berkarakter," tegas Ida.
Lebih lanjut, Ida mengatakan program ini dirancang untuk melahirkan generasi muda cerdas dan berkarakter melalui lingkungan belajar yang sehat dan kondusif.
"Visi kami adalah anak Indonesia yang sehat dan cerdas. Gerakan Sekolah Sehat menjadi kunci untuk mewujudkannya," tuturnya.
Ida menambahkan, program Gerakan Sekolah Sehat yang digagas Kemendikbudristek pada tahun 2022 lalu, telah menjadi program yang memegang peranan penting dalam pengembangan karakter siswa. Untuk itu, ia mengajak seluruh lembaga pendidikan di Kukar untuk berpartisipasi aktif dalam gerakan ini.
"Kami adakan lomba sekolah sehat di tingkat kabupaten hingga nasional, termasuk lomba video gerakan sekolah sehat. Ini adalah kesempatan bagi sekolah-sekolah untuk menunjukkan komitmen mereka terhadap pendidikan yang berkualitas dan berlandaskan kesehatan," terang Ida. (Adv)