search

Advetorial

Pemkab KukarDesa Teluk DalamKue KeroncongUMKM CentreSupian

Promosikan Jajanan Kue Keroncong, Desa Teluk Dalam Bakal Bangun UMKM Centre

Penulis: Redaksi Presisi
Jumat, 15 Maret 2024 | 13 views
Promosikan Jajanan Kue Keroncong, Desa Teluk Dalam Bakal Bangun UMKM Centre
Kepala Desa Teluk Dalam, Supian. (Istimewa)

Tenggarong, Presisi.co - Dalam upaya melestarikan dan mempromosikan jajanan tradisional Kue Keroncong, Desa Teluk Dalam, Kecamatan Tenggarong Seberang, Kutai Kartanegara (Kukar), berencana membangun UMKM Centre.Rencana ambisius ini disampaikan langsung oleh Kepala Desa Teluk Dalam, Supian.

Pusat ini nantinya akan menjadi wadah bagi para pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di desa untuk memasarkan produk-produk unggulan mereka, dengan Kue Keroncong sebagai daya tarik utama.

Kue Keroncong adalah jajanan tradisional yang terbuat dari tepung beras, gula merah, santan kelapa, dan sejumput garam. Kue ini memiliki rasa yang manis dan gurih, dan biasanya disajikan dengan teh atau kopi. Kue Keroncong merupakan sudah sejak lama menjadi jajanan favorit wisatawan.

“Kue Keroncong adalah produk unggulan kami yang kami banggakan sebagai cenderamata,” kata Supian.

Lebih lanjut, Supian menuturkan UMKM Centre ini diharapkan dapat meningkatkan daya tarik Kue Keroncong, tidak hanya dari segi rasa, tetapi juga dari segi kemasan. Ia menambahkan Desa Teluk Dalam berkomitmen untuk menjaga kualitas kue dan menarik minat pembeli.

“Kami ingin kemasan yang estetis dan fungsional, yang dapat mempertahankan keaslian rasa Kue Keroncong,” jelas Supian.

Supian juga mengundang para pedagang dari daerah lain, termasuk daerah transmigrasi, untuk bergabung dalam usaha ini.

"Kami ingin UMKM Center ini menjadi pusat oleh-oleh khas Desa Teluk Dalam dan membuka peluang bagi para pedagang untuk memasarkan produk mereka," tambahnya. (Adv)

Editor: Rafika