search

Berita

Tokyo VerdyLiga 2 JepangPratama Arhan

Bukan Soal Performa, Ternyata Hal Ini yang Jadi Alasan Pratama Arhan Jarang Dimainkan di Tokyo Verdy

Penulis: Rafika
Kamis, 14 Desember 2023 | 417 views
Bukan Soal Performa, Ternyata Hal Ini yang Jadi Alasan Pratama Arhan Jarang Dimainkan di Tokyo Verdy
Pratama Arhan. (Instagram)

Presisi.co - Pesepak bola Pratama Arhan dipastikan akan meninggalkan Tokyo Verdy begitu kontraknya dengan klub Liga 2 Jepang tersebut berakhir pada tahun ini. Minimnya durasi bermain yang diberikan akhirnya membuat suami Azizah Salsha itu mengakhiri kontrak dan memilih berlabuh ke klub lain.

Melansir dari laman bola.com (14/12/2023), Arhan hanya dimainkan klubnya dengan total empat kali permainan selama merumput di Negeri Sakura tersebut, yakni dua kali di Liga 2 Jepang, serta dua kali bermain di pentas Emperor's Cup atau Piala Kaisar. Totalnya, ia mencatatkan 210 menit bertanding.

Tak sedikit yang menilai minimnya kontribusi pria berusia 21 tahun itu disebabkan oleh performanya yang tak semaksimal saat menjadi bek kiri Timnas Indonesia. Hal tersebut tak sepenuhnya salah, mengingat Tokyo Verdy diisi oleh para pemain berkualitas dari sejumlah negara.

Namun, performa permainan Arhan bukan satu-satunya alasan yang membuat dirinya jarang dimainkan. Sebab lain yang membuat pemain kelahiran Blora Jawa Tengah tersebut jarang dimainkan adalah faktor pergantian pelatih di klubya.

Hal itu disampaikan oleh agen Arhan, Dusan Bogdanovic. Ia mengungkapkan bahwa pergantian pelatih menjadi salah satu alasan mantan pemain PSIS Semarang tersebut hanya dimainkan empat kali dalam dua musim.

"Kemarin kan permintaan Arhan untuk dikontrak durasi 2 tahun di Tokyo Verdy, tapi setelah beberapa bulan, ada pergantian pelatih," ungkap Dusan, dilansir dari akun TikTok @wong_ngapak_pbg.

Sebagaimana diketahui, Arhan menandatangani kontrak dengan Tokyo Verdy ketika klub tersebut ditangani oleh Takafumi Hori pada Maret 2022 lalu. Namun sayangnya, sang pelatih pecah kongsi dengan Verdy hanya berselang beberapa bulan saja sejak kedatangan Arhan, yakni pada Juni 2022.

Dari situ, dapat diprediksi bahwa kemungkinan besar Arhan tidak masuk dalam rencana permainan pelatih baru Tokyo Verdy.

Hingga berita ini diunggah, belum ada informasi kemana Pratama Arhan akan berlabuh. Namun, Dusan memastikan Arhan akan merumput di luar negeri. (*)

Editor: Rafika