Timnas Futsal Indonesia Bakal Lawan Jepang di Perempat Final Piala Asia Futsal 2022 Hari Ini
Penulis: Redaksi Presisi
Selasa, 04 Oktober 2022 | 728 views
Presisi.co – Timnas Futsal Indonesia akan menghadapi Jepang di perempat final Piala Asia Futsal 2022 atau Asian Futsal Championship (AFC) 2022. Laga tersebut akan berlangsung hari ini, Selasa, 4 Oktober 2022 pukul 18.00 WIB di Saad Al Abdullah Hall, Kuwait City.
Laga tersebut menjadi kali pertama Timnas Indonesia lolos di perempat final AFC. Keberhasilan tersebut ditentukan usai menghajar Chinese Taipei di laga terakhir grup C dengan skor 4-1, Minggu, 2 Oktober silam.
Sebelum lolos ke perempat final Piala Asia Futsal 2022, Indonesia selalu gagal keluar dari fase grup di sembilan kesertaan terakhirnya. Timnas kini berhasil lolos setelah menjadi runner-up Grup C. Adapun pemenang di grup tersebut adalah Iran, tim futsal dengan ranking terbaik di Asia.
Meskipun demikian, tim besutan Mohammad Hashemzadeh tersebut akan mendapat ujian berat dalam laga perempat final ini. Jepang adalah tim futsal terkuat kedua di Asia. Tim Negeri Matahari Terbit memiliki pengalaman yang begitu banyak di ajang Piala Asia Futsal. Mereka tercatat sudah meraih tiga gelar pada 2006, 2012, dan 2014.
Melihat hasil minior Timnas Futsal Indonesia saat melawan Iran. Laga ini jelas jadi ujian tersendiri. Saat menghadapi Iran di penyisihan grup, skuad Garuda kalah 0-5.
Selain Indonesia, dua negara Asia Tenggara juga berhasil lolos ke perempat final Piala Asia Futsal 2022. Mereka adalah Thailand dan Vietnam. Dilansir dari Suara.com, jejaring Presisi.co, berikut jadwal perempat final AFC, Selasa, 4 Oktober 2022.