search

Daerah

Update Covid-19 di KaltimAndi M IshakCoronaKlaster Ijtima Gowa

Update Covid-19 di Kaltim 6 Mei : Tambah 14 Orang Positif, Klaster Gowa Masih Mendominasi

Penulis: Yusuf
Rabu, 06 Mei 2020 | 2.302 views
Update Covid-19 di Kaltim 6 Mei : Tambah 14 Orang Positif, Klaster Gowa Masih Mendominasi
Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kaltim Andi M Ishak

Kaltim, Presisi.co – Kasus Coronavirus Disease 2019 (Covid-19) di Provinsi Kalimantan Timur bertambah 14 orang, hingga total saat ini capai 182 kasus.

Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kaltim Andi M Ishak merinci, 14 tambahan kasus positif itu, masing-masing berasal 9 kasus di Berau, 3 di Kutai Barat, 1 di Balikpapan dan Bontang.

“Kasus berasal dari Klaster Gowa dengan hasil rapid test reaktif,” terang Andi kepada awak media melalui konferensi pers yang digelar secara virtual, Rabu (6/5/2020) petang.

Adapun rincian tambahan kasus positif Covid-19 per 6 Mei 2020 berikut Presisi sajikan sesuai data yang kami terima dari Dinas Kesehatan Kaltim.

Berau 9 kasus

4 Kasus laki-laki (BRU 21 usia 44 tahun, BRU 22 usia 54 tahun, BRU 23 Usia 65 tahun, dan BRU 24 usia 60 tahun) merupakan kasus PDP yang berasal dari kluster Gowa dengan hasil Rapid test Reaktif. Kasus dirawat di RS Darurat Covid-19 Berau

3 kasus Laki-laki (BRU 25 usia 21 tahun, BRU 26 usia 17 tahun, BRU 27 usia 11 tahun) merupakan kontak erat BRU 14 yang berasal dari Kluster Gowa dengan rapid test reaktif. Kasus dirawat di RS Darurat Covid-19 Berau

2 Kasus  (BRU 28 laki-laki 16 tahun, BRU 29 Wanita 11 tahun) merupakan kontak erat BRU 22 yang berasal dari Kluster Gowa dengan rapid test reaktif. Kasus dirawat di RS Darurat Covid-19 Berau

Kutai Barat 3 Kasus

KBR 14 (Laki-laki 1,8 tahun)

KBR 15 (Wanita 40 tahun)

KBR 16 (Laki-laki 44 tahun)

Semua kasus merupakan kontak erat KBR 7  dari gowa dengan hasil rapid reaktif, kasus dirawat di RS Pratama Kutai Barat.

Balikpapan 1 Kasus

BPN 36 (Laki-laki 29 tahun) merupakan kontak erat PDP dari kota Balikpapan dengan hasil rapid test reaktif. Kasus di rawat di pusat karantina covid-19 Balikpapan

Bontang 1 Kasus

BTG 11 (Laki-laki 29 tahun) merupakan OTG sebagai pelaku perjalanan dari Gowa dengan rapid test reaktif. Kasus dirawat di RSUD Taman Husada Bontang.

Editor : Oktavianus