search

Berita

Reza ArtameviaReza Artamevia dilaporkan polisiReza Artamevia penipuan berlianAaliyah MassaidThariq Halilintar

Kronologi Reza Artamevia Dipolisikan Dalam Kasus Penipuan Berlian, Kerugiannya Capai Rp18,5 Miliar

Penulis: Rafika
Sabtu, 16 November 2024 | 186 views
Kronologi Reza Artamevia Dipolisikan Dalam Kasus Penipuan Berlian, Kerugiannya Capai Rp18,5 Miliar
Potret Reza Artamevia. (net)

Presisi.co - Penyanyi Reza Artamevia dilaporkan ke Polda Metro Jaya atas dugaan penipuan bisnis berlian palsu oelh seseorang berinisial IM. Kerugian akibat penipuan berlian palsu itu disebut-sebut mencapai Rp18,5 miliar.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Ade Ary, menyebut sebelumnya sang pelapor sudah melayangkan soamsi kepada ibu Aaliyah Massaid tersebut. Namun, tak ada itikad baik maupun balasan dari Reza Artamevia hingga akhirnya ia memutuskan membuat laporan ke pihak berwajib.

"Dugaan penipuan atau penggelapan juncto turut serta dan atau tindak pidana pencucian uang. Terlapornya saudari RA dan saudari RD," kata Ade Ary kepada wartawan.

Awalnya, Reza dan rekannya mengajak IM untuk berbisnis berlian dengannya. Mantan istri mendiang Adjie Massaid itu menawarkan iming-iming keuntungan tinggi agar IM tertarik memberi modal.

"Akhirnya korban menyerahkan uang secara bertahap kepada terlapor Rp18,5 miliar dan diberikan jaminan oleh terlapor sembilan buah berlian," ujar Ade.

"Terlapor menjanjikan akan mengembalikan uang korban berikut keuntungannya senilai Rp21,3 miliar," tambah Ade Ary.

Namun, sembilan berlian yang diberikan Reza dan rekannya sebagai jaminan itu rupanya palsu. Hal ini diketahui setelah dilakukan pengecekan keaslian berlian di laboratorium.

"Setelah jaminan sembilan buah berlian diterima oleh korban, korban mengecek ke lab dan ternyata hasilnya adalah berlian sintetis. Kemudian korban memberikan somasi kepada terlapor agar uangnya dikembalikan," lanjut Ade Ary.

Hingga saat ini, ibu mertua Thariq Halilintar itu belum mengembalikan uang Rp18,5 miliar milik IM. (*)

Editor: Rafika