search

Daerah

Andi HarunPemkot SamarindaProyek Molor di SamarindaTeras Mahakam

Pemkot Samarinda Awasi Proyek Teras Mahakam Hingga Tuntas

Penulis: Redaksi Presisi
Rabu, 15 Mei 2024 | 792 views
Pemkot Samarinda Awasi Proyek Teras Mahakam Hingga Tuntas
Suasana di kawasan pembangunan proyek Teras Mahakam. (Presisi.co)

Samarinda, Presisi.co - Wali Kota Samarinda, Andi Harun memastikan bahwa kontraktor yang mengerjakan proyek Teras Mahakam bakal dikenakan denda atas keterlambatan penyelasaian proyek senilai Rp36,9 miliar itu.

"Kami akan mengenakan denda kepada kontraktor yang mengalami keterlambatan, sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku," tegas Andi Harun kepada awak media pada Selasa, 14 Mei 2024. 

Orang nomor satu di Samarinda itu merinci, proyek Teras Mahakam yang sejatinya ditarget rampung pada akhir Desember 2023 lalu, pertama kali diminta oleh kontraktor untuk diperpanjang selama 50 hari atau hingga Februari 2024.

Kendati telah diperpanjang, proyek yang bakal menjadi ikon baru di Kota Tepian itu belum juga rampung hingga saat ini. 

Akan hal tersebut, Andi Harun sudah memerintahkan kepada Sekda Samarinda, Hero Mardanus untuk mengawal penyelesaian proyek Teras Mahakam dalam waktu maksimum dua bulan.

“Saya telah memberi arahan kepada Pak Sekda maksimum 2 bulan atau sisa pekerjaan yang belum selesai itu harus diselesaikan,” tuturnya.

Andi Harun kembali menegaskan, rencana ideal pemkot adalah agar setiap pekerjaan pembangunan dapat berjalan tepat waktu. Termasuk, kata dia memastikan penyelesaian pekerjaan Teras Mahakam dan memenuhi harapan masyarakat Samarinda.

"Yang paling penting saat ini adalah bagaimana memastikan sisa pekerjaan yang tinggal sedikit lagi itu bisa selesai dalam waktu dekat," pungkasnya. (*)

Editor: Redaksi