Imam Masjid di Kota Balikpapan Meninggal Dunia, Ponakan sempat Dengarkan Curhatan Terakhir Almarhum
Penulis: Redaksi Presisi
Selasa, 02 Januari 2024 | 695 views
Balikpapan, Presisi.co - Imam masjid bernama Andi Syamsul Bahri, meninggal dunia saat memimpin salat subuh di Masjid Al Ula Kota Balikpapan, Selasa (2/1/2024).
Meninggalnya sang imam mengagetkan sanak keluarga. Menurut Keponakan mendiang, Rina Mariani, sang paman tidak memiliki riwayat penyakit yang serius.
"Memang dulu ada sakit, lambung. Cuma sudah lama sehat. Badannya kelihatannya sehat, segar. Terus tidak pernah marah. Tadi saja pas keluar dari rumah mau salat subuh itu juga sudah sehat," ungkap Rina.
Beliau dikenal sebagai sosok yang rajin mengaji dan tidak pernah berutang.
Sang paman merupakan pemilik apotek yang berada di dekat masjid.
"Kesehariannya itu dia jaga Apotek. Kalau di Apotik itu dia mengaji terus, tidak pernah berhenti mengaji orangnya. Tunggu nanti ada orang mau beli, stop sebentar. Setiap hari begitu, jaga apotek sambil mengaji," ujar Rina.
Almarhum bahkan tak pernah absen menenteng kitab suci Al-Qur'an. Pemandangan mendiang membaca Al-Qur'an pun menjadi hal biasa.
Rina menambahkan bahwa pamannya juga sangat dekat dengan keluarganya.
"Semalam itu dia memang sempat curhat sama anak-anaknya. Terus bilang, 'siapa tahu ini malam terakhir.' bilangnya sambil bercanda saja," bebernya.
Diketahui, mendiang Andi Syamsul dikaruniai 5 orang anak, terdiri dari 4 laki-laki dan 1 perempuan.
"Yang terakhir kuliah di Madinah. Dia kalau ke masjid itu pasti ajak anak-anaknya kalau ada di rumah. Kadang boncengan sama anaknya itu ke masjid," pungkas Rina.