Penulis: Redaksi Presisi
Kamis, 02 November 2023 | 598 views
Kutai Kartanegara, Presisi.co - Dinas Pariwisata (Dispar) Kutai Kartanegara (Kukar) terus berupaya mendorong kemajuan di sektor pariwisata. Selain membenahi sarana dan prasarana destinasi wisata, Dispar Kukar juga tengah gencar mengadakan berbagai pelatihan kepada pelaku pariwisata atau Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) di Kukar.
Kepala Dispar Kukar, H. Slamet Hadiraharjo mengatakan, pihaknya rutin mengadakan sejumlah pelatihan guna meningkatkan kapasitas Sumber Daya Manusia (SDM) pengelola wisata maupun Pokdarwis di Kukar.
"Kita tingkatkan kapasitas SDM pelaku pariwisata melalui pelatihan," kata Slamet Hadiraharjo, Kamis (2/11/2023).
Dikatakan Slamet, pelatihan ini juga menjadi salah satu instrumen yang amat vital dalam mencapai kesuksesan pengembangan di sektor pariwisata.
"Tahun ini kami telah melaksanakan kegiatan pelatihan di beberapa wilayah di Kukar, seperti di Pantai Pamedas, pelatihan sanitasi di Kota Bangun, kemudian pelatihan branding dan pemasaran produk wisata di Tenggarong," sebutnya.
Pihaknya juga belum lama ini telah mengadakan pelatihan di Samarinda, dengan melibatkan seluruh Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) dan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) di Kukar.
Selain itu, Slamet menuturkan bahwa pengembangan potensi wisata di Kukar tidak dapat dicapai jika hanya mengandalkan pemerintah. Untuk mendorong kemajuan sektor pariwisata, pihaknya juga membutuhkan partisipasi dari pihak lain seperti Pokdarwis dan BUMDes.
"Tujuannya untuk mengembangkan potensi destinasi wisata di Kukar, kami juga membutuhkan kerjasama dengan pihak lain, seperti Pokdarwis dan BUMDes. Tujuannya untuk mensinkronisasikan Pokdarwis dan BUMDes sebagai unit usaha," ungkapnya. (Adv)