Langkah Epik Pemkot Samarinda Libatkan Masyarakat dalam Pembangunan Daerah
Penulis: Nelly Agustina
Rabu, 23 Agustus 2023 | 832 views
Samarinda, Presisi.co – Kepala Bagian Ekonomi Pemerintah Kota Samarinda, Yuyum Puspitaningrum sebut Badan Usaha Milik RT(BUMRT) sangat berdampak pada kemajuan dan pembangunan masyarakat.
“Bukan hanya tampilan atau tulisan, tapi memang secara nyata berjalan,” sebutnya usai Peluncuran BUMRT di Gang Harapan Kita, Kelurahan Gunung Lingai, Kecamatan Sungai Pinang pada Selasa, 22 Agustus 2023.
Yuyum mengatakan secara teknis nantinya usaha warga akan dipotong semampu mereka dan kembali ke RT kembali. Perkembangan di Kelurahan Gunung Lingai, sudah berjalan sejak 2020. Berawal dari 3 keramba hingga saat ini sudah mencapai 220 keramba.
“Perbaikan jalan itu langsung dari mereka ya, luar biasa,” ungkapnya.
Ia jelaskan nantinya masing-masing kecamatan dan kelurahan akan memiliki ciri khas usahanya. Setelah peluncuran ini akan di masifkan di setiap kecamatan dan kelurahan. Bahkan bentuk usahanya ada yang berbentuk penyewaan sound system dan tenda.
“Jadi beragam dan semua memiliki ciri khas masing-masing,” ucapnya.
Yuyum tegaskan, BUMRT yang menjadi inisiasi Pemkot Samarinda ini merupakan program pertama se-Indonesia. Teknis pelaksanaanya diatur dalam Peraturan Wali Kota Samarinda Nomor 72 tahun 2022 Tentang Pedoman Teknis Pembentukan dan Pelaksanaan Program Badan Usaha Milik Rukun Tetangga Berbasis Kelurahan.
“Semua sudah disana diatur, bahkan pembagiannya. Tapi ada beberapa kemampuan yang harus dipenuhi untuk mengembalikan ke badan usaha, ada juga yang hanya semampu mereka,” pungkasnya. (*)