search

Berita

Shella Selpi LizahShella Selpi meninggal duniaShella Selpi kanker ovariumAlbi suami Shella Selpi

Kisah Shella Selpi Lizah, TikToker Pejuang Kanker yang Meninggal Dunia Setelah Dua Minggu Menikah

Penulis: Rafika
Jumat, 30 Agustus 2024 | 984 views
Kisah Shella Selpi Lizah, TikToker Pejuang Kanker yang Meninggal Dunia Setelah Dua Minggu Menikah
Shella Selpi Lizah dan suaminya, Albi. (net)

Presisi.co - Berita duka datang dari seleb TikTok Shella Selpi Lizah. Setelah tiga tahun lamanya berjuang melawan kanker ovariun, Shella Selpi mengembuskan napas terakhirnya pada Kamis (29/8/2024) kemarin.

Kabar duka ini disampaikan oleh suami Shella Selpi, Albi, melalui akun Instagram pribadinya.

"Innalillahi wa innailaihi rojiun, telah berpulang ke rahmatullah istri saya tercinta Shella Selpi Lizah Binti Didin Jaenudin,” tulis Albi, Jumat (30/8/2024).

Albi juga meminta maaf kepada teman-teman Shella jika selama ini istrinya itu pernah berbuat salah.

"Untuk temen-temen Shella maafin ya, sekiranya Shella punya salah atau perkataan yang menyinggung teman-teman, mohon dimaafkan ya,” ucap Albi.

Albi juga mengunggah potret sang istri yang telah ditutupi kain putih di atas ranjang rumah sakit. 

"Terimakasih ya sayangg terimakasih banyak untuk semuanya. Aaku sayang kamu! Terimakasih sudah bertahan sampai titik terakhirmu. Sampai bertemu di surganya Allah istriku," tulis Albi.

Shella sendiri pertama kali didiagnosis mengidap kanker ovarium pada 2021 silam. Sejak saat itu, ia kerap mengunggah konten tentang perjuangannya melawan kanker di tubuhnya.

Wanita 21 tahun itu diketahui memiliki kekasih bernama Albi. Mereka telah berpacaran sejak lama. Meski sang kekasih dalam kondisi lemah melawan kanker ganas di tubuhnya, Albi tetap setia mendampingi dan menemani Shella.

Bahkan, Albi tetap memutuskan menikahi Shella pada saat kondisinya semakin memburuk. Keduanya menggelar prosesi akad nikah di Garut, Jawa Barat, pada 14 Agustus 2024, dua minggu sebelum Shella berpulang ke pangkuan Yang Maha Kuasa.

Kala itu, pernikahan mereka digelar secara sederhana di rumah mempelai wanita. Shella tampil cantik dalam balutan gaun serta kerudung putih. Usai mengucapkan ijab kabul, Albi menyematkan cincin di jari manis sang istri yang duduk di kursi roda dengan bantuan oksigen.

Kisah cinta keduanya ini membuat banyak orang terenyuh. Kesabaran serta kesetiaan Albi dalam mendampingi Shella hingga akhir hayat membuat warganet ikut terharu. Kabar berpulangnya Shella ini sontak saja disambut belasungkawa dan doa tulus dari warganet. (*)

Editor: Rafika

 

Baca Juga