search

Berita

Indonesia vs IrakPiala Asia 2024Majed Mohammed AlshamraniSivakorn Pu-UdomWasit Indonesia vs Irak

Siapa Wasit Laga Timnas U-23 Indonesia vs Irak dalam Piala Asia 2024? Ada Dua Sosok Kontroversial

Penulis: Rafika
Kamis, 02 Mei 2024 | 895 views
Siapa Wasit Laga Timnas U-23 Indonesia vs Irak dalam Piala Asia 2024? Ada Dua Sosok Kontroversial
Majed Mohammed Alshamrani. (Sumber: via Tribunnews)

Presisi.co - Pertandingan Timnas Indonesia melawan Irak dalam jadwal Piala Asia U-23 akan berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa pada Kamis (2/5/2024) mulai pukul 22.30 WIB. Hasil laga ini akan menentukan tim yang berhak menduduki posisi ketiga di turnamen Piala Asia 2024 U-23 dan memperebutkan tiket terakhir Olimpiade Paris 2024.

Wasit yang akan menjadi pengadil lapangan pada pertandingan nanti malam sontak saja menjadi sorotan. Sebagaimana diketahui, kekalahan Timnas Indonesia dengan skor 0-2 saat berhadapan dengan Uzbekistan pada Senin (29/4) lalu disebut-sebut tak terlepas dari keputusan wasit yang dinilai banyak merugikan Garuda Muda.

Laga Timnas U-23 Indonesia vs Irak akan dipimpin oleh wasit asal Arab Saudi, Majed Mohammed Alshamrani. Garuda Muda sebelumnya sudah pernah bertemu Majed di laga Indonesia U-23 melawan Australia pada fase penyisihan Grup A Piala Asia 2024.

Ia juga pernah memimpin laga SEA Games 2019 U-22 Indonesia melawan Vietnam. Namun, saat itu ia menuai kontroversi lantaran beberapa keputusannya yang dianggap merugikan Timnas Indonesia. Salah satunya ketika Majed tak memberikan kartu kuning kepada Doan Hau dari Vietnam yang telah menginjak kaki Evan Dimas hingga mengalami cedera.

Dalam pertandingan Indonesia vs Irak, Majed akan ditemani oleh dua asisten wasit yang juga berasal dari Arab Saudi, yakni Alrefaei Hesham dan Omar Ali Aljamal.

 

 

Selain itu, ada pula nama Sivakorn Pu-Udom yang ditugaskan menjadi Asisten Video Assistant Referee (AVAR). Wasit asal Thailand ini sebelumnya menuai kontroversi lantaran keputusannya yang dianggap merugikan Garuda Muda saat menjadi wasit utama VAR dalam laga Indonesia vs Uzbekistan.

Berikut ini daftar lengkap wasit yang bertugas di laga Indonesia U-23 vs Irak U-23:

  • RE : Vladislav Tseytlin (Uzbekistan)
  • Wasit: Majed Al-Shamrani (Arab Saudi)
  • Asisten wasit 1: Hesham Al-Refaei (Arab Saudi)
  • Asisten wasit 2: Omar Al Jammal (Arab Saudi)
  • FO: Hanna Hattab (Suriah)
  • RAR: Mohammad Kazzas (Suriah)
  • VAR: Abdullah Dhafer Al Shehri (Arab Saudi)
  • AVAR: Sivakorn Pu-Udom (Thailand)

Nah, itu dia tadi informasi mengenai wasit laga Timnas U-23 Indonesia vs Timnas U-23 Irak. Semoga bermanfaat! (*)

Editor: Rafika