Lewat Diskusi Panggung Rakyat di Klinik Kopi Juanda, Samarinda, FMN Minta Pemuda Mengerti Sosok yang Dipilih saat Pemilu 2024
Penulis: Redaksi Presisi
Minggu, 03 Desember 2023 | 949 views
Samarinda, Presisi.co - Forum Milenial Nusantara (FMN) menggelar diskusi pangung rakyat dengan tema Politik Dinasti dan Demokrasi di Indonesia, Sabtu (2/12/2023). Diskusi itu digelar di Klinik Kopi, Jalan Juanda, Samarinda.
Dalam kegiatan itu, terdapat 3 narasumber yakni Muhammad Taufik Ketua KPU Kaltim 2014-2019, Purwadi Akedemisi Universitas Mulawarman (Unmul) dan Alfonsius Limba Ketua GMNI Samarinda.
Dan pada acara tersebut diikuti dari berbagai kaum milenial yang ada di Kota Tepian julukan Kota Samarinda. Kegiatan tersebut terbuka untuk masyarakat umum.
Kegiatan ini ditujukan untuk kaum milenial atau para pemuda sekarang agar sadar dalam peran dan fungsinya sebagai pemuda terutama kini musim politik atau menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.
"Harapannya kami sebagai pemuda ini sadar akan peran dan fungsinya sebagai pemuda di musim politik," ungkap M Maufal Ferdiansyah, Ketua FMN Samarinda.
Menurutnya, kondisi sekarang ini para pemuda harus benar-benar paham dan mengerti siapa sosok yang akan dipilih saat pencoblosan. Karena apa yang akan dipilih bakal menentukan negara 5 tahun ke depan.
"Capres (Calon Presiden) dan Cawapres (Calon Wakil Presiden) Indonesia sangat menentukan untuk 5 tahun yang akan datang maka harus dilihat dari sekarang," tuturnya. "Kita sudah melihat ada Capres dan Cawapres, jadi mereka akan menentukan pilihan peribadinya masing-masing pada 14 Februari 2024 mendatang," pungkasnya.