Hasil Jepang vs Spanyol, Samurai Biru Menang 2-1, Ada Gol Kontroversi yang Buat Jerman Gugur
Penulis: Redaksi Presisi
Jumat, 02 Desember 2022 | 1.261 views
Presisi.co – Timnas Jepang keluar sebagai pemenang dalam laga terakhir Grup E Piala Dunia 2022. Samurai biru berhasil menang dengan skor 2-1 melawan Spanyol. Meskipun demikian, ternyata ada gol yang kontroversial di babak kedua.
Jumat, 2 Desember 2022, Kedua gol Jepang dibukukan oleh pemain sayap, Ritsu Doan, pada menit ke-48. Serta gelandang, Ao Tanaka pada menit 51. Adapun satu gol Spanyol, diciptakan Alvaro Morata pada menit ke-11.
Meskipun menang, publik tetap bertanya terhadap skor kedua Timnas Jepang. Gol itu dinilai kontroversial. Bola diduga sudah melewati garis putih sebelum skor tercipta.
Awalnya, Ritsu Doan melakukan umpan silang ke dalam kotak penalti. Pemain sayap, Kaoru Mitoma, sontak menyambar bola dan mengoper ke Ao Tanaka yang sukses mengesekusi. Namun permainan tersebut dianggap meragukan.
Ada indikasi bola sudah keluar dari garis batas sebelum disambut Kaori Mitoma. wasit kemudian memeriksa Video Assistant Referee atau VAR. Gol Tanaka ternyata dinyatakan sah. FIFA menjelaskan bola belum sepenuhnya melewati garis putih.
"Gol kedua Jepang harus dicek oleh VAR, tetapi Mitoma melakukan umpan silang yang cukup untuk Tanaka sebelum seluruh bola melewati garis," tulis pernyataan FIFA, dikutip dari sejumlah sumber.
Gol tersebut tidak hanya membuat Spanyol tertunduk, namun menggugurkan peluang Jerman di Piala Dunia 2022. (*)