TP PKK Balikpapan Dilantik, Ini Program yang Segera Dijalankan
Penulis: Nur Rizna Feramerina
Kamis, 29 Juli 2021 | 636 views
Balikpapan, Presisi.co – Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga Kelurahan (TP PKK) Balikpapan resmi dilantik oleh Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas’ud pada Kamis 29 Juli 2021. Ketua TP PKK Nurlena Rahmad menyebut terdapat program kerja yang akan dilakukan dalam waktu dekat.
Program kerja yang dimaksud adalah berkaitan dengan kesehatan anak, yaitu stunting. Di mana saat ini, stunting di Balikpapan meningkat hingga 13,2 persen semenjak Covid-19 mewabah. Dari 18.269 balita yang diperiksa, ada 2.416 balita yang dinyatakan stunting. Pada 2019, stunting di Balikpapan hanya berkisar 4,98 persen.
Nurlena menyebut, pekerjaan yang harus diselesaikan ini berkaitan dengan kelompok kerja 3 dan kelompok kerja 4. “Pokja 3 mengenai makanannya harus bergizi dan seimbang sehingga tumbuh kembang anak-anak bagus,” ungkap Nurlena seusai pelantikan.
Sementara untuk pokja 4, berhubungan dengan kesehatan anak. Di mana anggota yang tergabung di pokja 4 ini harus mengukur tumbuh kembang anak.
Tidak hanya itu, masalah pendidikan dan pernikahan usia dini juga menjadi salah satu fokus utama TP PKK Balikpapan. Di mana saat ini terdapat peningkatan pernikahan usia dini pada anak di Balikpapan. “Masa pandemi seperti saat ini banyak yang putus sekolah dan jadi tidak ada kegiatan,” terangnya.
Akibatnya, lanjut Nurlena, anak menjadi lebih sering menggunakan media sosial dan bertemu dengan orang melalui media sosia. “Orangtua harus memantau agar anak tidak bermasalah dengan pergaulan. Ini butuh pendampingan orangtua,” pungkasnya. (*)