search

Daerah

Buaya di KutimBocah diterkam buayaKabupaten Kutai Timur

Bocah 8 Tahun di Kutim Diterkam Buaya, Tim Gabungan Turunkan 4 Kapal Sisir Lokasi Kejadian

Penulis: Kurniawan
Kamis, 14 Januari 2021 | 1.724 views
Bocah 8 Tahun di Kutim Diterkam Buaya, Tim Gabungan Turunkan 4 Kapal Sisir Lokasi Kejadian
Polisi bersenjata lengkap saat menyisir sungai tempat bocah diterkam buaya. (Foto: Istimewa)

Samarinda, Presisi.co - Seorang bocah usia 8 tahun di Bengalon, Kabupaten Kutai Timur diterkam buaya yang diduga memiliki ukuran sepanjang 6 meter.

"Ya betul, ada anak berusia 8 tahun, diterkam buaya saat berenang di sungai," jelas Kapolsek Bengalon Iptu Slamet Riyadi saat di hubungi Kamis (14/1/2021).

Iptu Slamet menerangkan, korban yang saat itu baru saja selesai menyelesaikan tugas sekolah, korban bersama 3 orang rekannya hendak berenang di sungai yang jaraknya 100 meter dari rumah korban.

"Saat korban baru pertama kali ingin meloncat dari jembatan ke dalam sungai tiba-tiba seekor buaya yang diperkirakan sepanjang 6 meter langsung menyambar tubuh korban," ungkapnya.

"Serangan buaya itu disaksikan jelas oleh ketiga rekannya dan kemudian melaporkan kepada warga sekitar," tambahnya.

Saat ini pihak Polsek Bengalon, di bantu Koramil, kecamatan, dan warga sekitar berupaya mencari keberadaan buaya yang telah memangsa bocah malang itu.

"Kita sudah terunkan 4 kapal untuk mencari keberadaan buaya tersebut," terangnya.

Menurut kesaksian warga sekitar, di aliran sungai tersebut terdapat 2 buaya berukuran besar, lantaran disekitar lokasi kejadian terdapat pasar dimana para pedagang sering membuang ikan yang sudah busuk, dan potongan ayam. 

"Infonya ada 2 buaya besar di sungai itu, lantaran dekat pasar yang banyak menjual ikan dan ayam potong, dan kerap membuang limbahnya ke aliran sungai," pungkasnya.

Editor : Oktavianus