search

Daerah

Pilkada SamarindaKPU SamarindaAndi Harun-Saefuddin Zuhri

Andi Harun-Saefuddin Zuhri Belum Ada Lawan Meski Masa Pendaftaran Pilkada Samarinda Diperpanjang

Penulis: Giovanni Gilbert Anras
Selasa, 03 September 2024 | 201 views
Andi Harun-Saefuddin Zuhri Belum Ada Lawan Meski Masa Pendaftaran Pilkada Samarinda Diperpanjang
Komisioner Divisi Teknis Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Samarinda, Arif Rakhman. (Istimewa)

Samarinda, Presisi.co - Komisioner Divisi Teknis Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Samarinda, Arif Rakhman menyebut bahwa hingga saat ini belum ada tambahan bakal pasangan calon yang mendaftarkan diri untuk maju di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Samarinda. 

Hingga akhir Agustus 2024, baru Andi Harun dan Saefuddin Zuhri yang mendaftarkan diri untuk maju sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Samarinda dalam Pilkada 2024.

"Karena masa pendaftaran diperpanjang hingga 4 September, kami akan memastikan apakah ada pendaftar tambahan hingga batas waktu yang ditentukan. Jika ada, KPU akan memproses sesuai dengan tahapan yang berlaku," jelas Arif pada Selasa, 3 September 2024.

Hal tersebut mendapat perhatian dari KPU RI, dikarenakan masih ada 30 daerah di Indonesia yang hanya memiliki satu paslon. Salah satunya, di Kota Samarinda.

Diketahui, terdapat tujuh partai politik yang belum mendaftarkan pasangan calon mereka ke KPU. Partai-partai tersebut adalah Partai Buruh, PKN, Partai Hanura, Garuda, PBB, Perindo, dan Partai Umat. Maka dari itu, KPU RI ingin melihat potensi dari ketujuh partai politik untuk menghadirkan satu calon lagi.

"KPU RI datang untuk memantau kondisi di Samarinda dan memastikan apakah akan tetap hanya ada satu calon atau bisa muncul calon tambahan," ujar Arif.

Jika sampai 4 September pukul 23.59 WITA tidak ada calon tambahan yang mendaftar, maka Pilkada di Samarinda akan berjalan dengan satu pasangan calon dengan penyesuaian tahapan Pilkada.

"Semua tahapan pemilu akan disesuaikan, seperti yang telah disosialisasikan sebelumnya," pungkasnya. (*)

Editor: Redaksi