search

Daerah

PCNU SamarindaPendidikan Kader NUNahdlatul Ulama

PC-NU Samarinda Gelar PD-PKPNU, Kader Ditempa dengan Materi Kebangsaan dan Aswaja

Penulis: Redaksi Presisi
Senin, 29 April 2024 | 964 views
PC-NU Samarinda Gelar PD-PKPNU, Kader Ditempa dengan Materi Kebangsaan dan Aswaja
Ketua PCNU Samarinda, Asy'ari Hasan (Kiri) dan Ketua Panpel (Wasiran). (Sumber: Istimewa)

Samarinda, Presisi.co - Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kota Samarinda menggelar Pendidikan Kader Penggerak Nahdlatul Ulama (PD-PKPNU) angkatan kedua di Pondok Pesantren Nabil Husein selama tiga hari, mulai 26 hingga 29 April 2024.

Kegiatan ini diikuti 120 peserta dari berbagai tingkatan pengurus, mulai PC, MWC, Ranting, dan Banom. Diharapkan, lahir kader-kader NU yang berilmu dan berakhlak mulia, siap berkontribusi bagi kemajuan organisasi dan masyarakat luas.

Ketua Panitia PD-PKPNU Kota Samarinda, Wasiran, menjelaskan bahwa tujuan utama kegiatan ini adalah untuk memperkuat hubungan antar umat beragama, memperkuat NU sebagai organisasi Islam yang rahmatan lil alamin, serta menjaga keutuhan bangsa dan negara.

“Ini bagian dari iman dan sekaligus menguatkan organisasi NU, guna berperan menjaga keutuhan Bangsa dan Negara,” harapnya.

Sementara itu, Ketua PCNU Kota Samarinda, HM. Asy’ari Hasan, menambahkan bahwa PD-PKPNU diharapkan mampu meningkatkan pemahaman kader tentang Aswaja dan ke-NU-an.

“Dengan mengenalkan NU lewat pendidikan dasar ini, diharapkan peserta bisa memahami secara utuh dan mampu mengejawantahkan nilai–nilai luhur NU kepada masyarakat luas,” tandasnya.

Kegiatan PD-PKPNU ini merupakan upaya berkelanjutan PCNU Kota Samarinda dalam mencetak kader-kader NU yang cakap dan berdedikasi tinggi, demi kemajuan organisasi dan kemaslahatan umat. (*)

Editor: Redaksi