BCL Nikah Lagi, Nanti di Surga Sama Suami yang Mana? Begini Jawaban Dari Habib Jafar
Penulis: Rafika
Senin, 04 Desember 2023 | 1.417 views
Presisi.co - Setelah empat tahun berlalu sejak kepergian sang suami pada tahun 2020 silam, Bunga Citra Lestari atau BCL akhirnya melepas status jandanya. Pelantun 'Cinta Sejati' itu resmi menikah dengan Tiko Aryawardhana, pada Sabtu (2/12/2023) di Bali.
Namun, momen pernikahan keduanya menuai pro kontra dari warganet. Pasalnya, banyak yang berharap BCL akan setia dengan mendiang Ashraf Sinclair. Apalagi, BCL telah memesan liang lahat di samping makam Ashraf Sinclair.
Sejumlah warganet pun menyinggung apakah BCL bisa bertemu Ashraf Sinclair di akhirat. Sebab beberapa dari mereka berpendapat bahwa seorang wanita akan dipersatukan kembali dengan suami terakhirnya di surga.
Seolah menjawab hal tersebut, Habib Jafar memberi pencerahan saat menjadi bintang tamu acara "PWK" di YouTube HAS Creative yang tayang pada Senin (4/12/2023).
Dalam sesi menjawab pertanyaan warganet, salah seorang lelaki bertanya perihal menikahi janda. Ia ingin tahu suami mana yang bakal bertemu di surga dengan janda tersebut.
"Jika kita menikahi janda, nanti kalau di surga dia jadi sama suami yang mana?" tanya pria tersebut, dilansir dari Suara.com.
Praz Teguh yang merupakan host juga ikut penasaran lantaran ayahnya menikah lagi setelah sang ibunda wafat.
Menurut Habib Jafar, jawaban atas pertanyaan tersebut dapat dilihat dari kisah salah satu istri Nabi Muhammad SAW, yaitu Ummu Salamah. Ummu Salamah sebelumnya telah menikah dan ditinggal wafat oleh suaminya, kemudian menikah dengan Nabi Muhammad SAW.
Ummu Salamah bertanya kepada Nabi Muhammad SAW, "Nabi, nanti saya di akhirat saya kumpulnya sama siapa?"
Dikatakan Habib Jafar, Nabi Muhammad SAW lantas menyebut Ummu Salamah akan bersama dengan suami yang paling baik akhlaknya.
"Nabi bilang, ngumpul dengan yang terbaik akhlaknya. Dari dua suami atau lebih yang pernah dinikahi, kumpul di akhirat dengan salah satu saja tapi yang paling baik akhlaknya," jelas Habib Fajar.
Namun perlu digarisbawahi, penilaian akhlak tersebut akan dilakukan oleh Allah SWT. "Allah yang tahu mana yang terbaik akhlaknya," tegas Habib Jafar.
"Yang pasti lebih baik akhlaknya kan Nabi Muhammad daripada suami pertamanya Ummu Salamah. Tapi beliau enggak bilang 'Bersama aku, karena aku yang terbaik akhlaknya'," tutur Habib Jafar. (*)