search

Berita

Olla Ramlan lepas hijabartis lepas hijabOlla Ramlan

Kemarin Cuma Pakai Turban, Sekarang Olla Ramlan Akui Ada Keinginan Lepas Hijab?

Penulis: Rafika
Senin, 11 September 2023 | 6.698 views
Kemarin Cuma Pakai Turban, Sekarang Olla Ramlan Akui Ada Keinginan Lepas Hijab?
Potret Olla Ramlan. (Sumber: Instagram)

Presisi.co - Olla Ramlan merupakan salah satu dari sekian banyak selebriti tanah air yang memutuskan hijrah dan mengenakan hijab untuk menutupi auratnya.

Namun beberapa waktu lalu, Olla Ramlan sempat membuat publik heboh lantaran dirinya mendadak tampil hanya mengenakan turban, sehingga bagian leher dan beberapa helai rambutnya terlihat jelas. Hal ini membuat warganet berasumsi aktris berusia 43 tahun tersebut berniat melepas hijab.

Menanggapi dugaan-dugaan dari warganet, Olla Ramlan rupanya tak memungkiri hal tersebut. Ia menyebut dirinya tak bisa berjanji akan konsisten mengenakan hijab ke depannya.

"Untuk ke depannya kalau dibilang istiqomah atau tidak, aku pun tidak pernah tau. Karena dalam dunia ini, segala tantangan, ujian, cobaan selalu berdatangan," ujar Olla Ramlan dalam tayangan YouTube Venna Melinda Channel pada Minggu (10/9/2023), dilansir dari Suara.com.

Meskipun tak blak-blakkan mengungkapkan alasannya tak yakin bisa terus konsisten berhijab, ibu tiga anak ini mengaku faktor ekonomi menjadi salah satu pertimbangannya.

"Kadang-kadang bisa di mana titik kita misalnya 'Aduh kok penghasilan kita nggak sebanyak pada saat itu ya' kan ada juga. Jadi aku juga nggak berani ngomong akan istiqomah selamanya," terang Olla Ramlan.

Sebagaimana diketahui, Olla Ramlan merupakan seorang janda dengan tiga anak. Putra sulungnya sebentar lagi duduk di bangku universitas, sedangkan dua lainnya masing-masing berusia 8 dan 6 tahun. Tak hanya tanggungan anak, Olla Ramlan juga memiliki tanggungan lain seperti rumah, mobil, dan gaji karyawan.

Oleh karena itu, mantan istri Aufar Hutapea ini tak mengelak kemungkinan dirinya di suatu hari nanti akan memilih lepas hijab untuk mendapatkan penghasilan lebih ketimbang harus menjadi wanita simpanan atau merebut suami orang lain.

"Aku nggak tau apakah aku harus tiba-tiba buka, atau apa, aku nggak tau. Aku nggak berani ngomong. Karena jujur aja aku lebih baik bekerja keras sendiri daripada aku jadi "simpanan orang atau pelakor" (disensor)," ungkap Olla Ramlan.

"Itu kan pasti rata-rata harta dong yang dimauin. Aku tipikal yang kerja keras sendiri. Mungkin dengan aku harus seperti apa ya aku nggak tau ke depannya nanti. Tapi jujur aja, itu dunia yang harus kita jalani," pungkasnya. (*)

Editor: Rafika