Wali Kota Andi Harun Optimis PAD Samarinda Meningkat di Tahun 2023
Penulis: Jeri Rahmadani
Jumat, 05 Agustus 2022 | 2.120 views
Samarinda, Presisi.co - Wali Kota Samarinda Andi Harun mengaku optimis jika Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Tepian- sebutan Samarinda, bakal meningkat di Tahun 2023, mendatang.
Pernyataan tersebut, ia sampaikan setelah menghadiri Rapat Badan Anggaran (Banggar) DPRD bersama tim TAPD Kota Samarinda, yang salah satunya membahas tentang Kebijakan Umum Anggaran dan Prioritas dan Plafon Anggaran Sementara (KUA-PPAS) Tahun Anggaran (TA) 2023 pada Jumat, 5 Agustus 2022.
Sebagai informasi, KUA dan PPAS merupakan dokumen yang terkait dengan proses penyusunan APBD yang dibahas antara pemerintah kota atau kabupaten dengan DPRD.
"Jadi terkait penanganan banjir, penataan kota, peningkatan perekonomian. Sub sektornya banyak, diantaranya program probebaya, kami akan membayar sisa Rp 25 juta di perubahan tahun ini," papar Andi Harun.
Mantan Wakil Ketua DPRD Kaltim itu menjelaskan, Program Pro Bebaya yang menjadi andalannya, akan terus berlanjut dan merata hingga menyentuh kebutuhan masyarakat, mulai dari perkotaan hingga pinggiran. Mengingat, saat ini, program tersebut, sudah berjalan di 1.996 RT.
"Pro Bebaya tetap berlanjut, program ini sampai akhir periodesisasi," ungkapnya.
Karena itu, tak heran jika orang nomor satu di Samarinda ini, optimis PAD Samarinda di tahun mendatang, akan melonjak ratusan miliar, disamping optimasi sumber pendapatan lain, di antaranya, retribusi, pengelolaan asset, kerja sama dengan pihak swasta dan sebagainya.
"PAD Samarinda kami targetkan meningkat kurang lebih Rp 604 miliar," yakinnya. (*)