Hari Kartini, Polwan Polresta Samarinda Bagikan Masker dan Nasi Kotak Kepada Warga Terdampak Corona
Penulis: Putri
Selasa, 21 April 2020 | 1.441 views
Samarinda, Presisi.co - Sambil mengenakan pakaian adat daerah puluhan Polwan Polresta Samarinda turut memperingati Hari Kartini di Taman Samarendah, Jalan Bhayangkara, Kelurahan Bugis, Kecamatan Samarinda Kota, Selasa (21/4/2020).
Kanit Turjawali Polresta Samarinda Ipda Fajar Hayyi Novianti, menyebut seluruh Polwan Polresta Samarinda, hadir membagikan ratusan paket makanan siap saji dan masker kepada warga yang melintas di kawasan taman tengah Kota Tepian itu.
"Bisa menjadi contoh masyarakat lainnya dan semoga wabah Covid-19 di Indonesia semakin rendah dan hilang sebelum bulan Ramadan tiba," harapnya.
Selain itu, dalam memaknai peringatan Hari Kartini tahun ini, seluruh wanita di Indonesia, khususnya Samarinda dapat menjadi perempuan yang mandiri dan tegar dalam menjalani kehidupan.
Andi Febriawan, salah seorang warga yang berprofesi sebagai driver ojek online mengaku senang mendapat bantuan makanan berupa nasi kotak.
Ia mengaku bantuan seperti ini dapat mengurangi beban masyarakat khususnya yang terdampak Covid-19 di Samarinda.
"Alhamdulillah bisa dapat bantuan makanan, meskipun cuman untuk makan sekali tapi ini sangat bermanfaat ditengah sepinya pemasukan akibat virus Corona seperti sekarang ini," ujarnya.
Andi pun berharap musibah wabah Covid-19 ini segera berakhir.
"Semoga wabah Covid-19 ini cepat berlalu, semua bisa beraktivitas kembali dan keadaan ekonomi cepat pulih lagi, terimakasih juga untuk TNI-Polri sudah membagikan bantuan kepada warga yang terkena dampak Covid-19 seperti sekarang ini," pungkasnya.