search

Lifestyle

skincareperawatan wajahtips mencerahkan wajah alamimasker alamimasker tomat

Efektif Menghaluskan hingga Mencerahkan Wajah, Ini Segudang Manfaat Masker Tomat yang Perlu Kamu Ketahui!

Penulis: Rafika
Rabu, 10 Januari 2024 | 1.115 views
Efektif Menghaluskan hingga Mencerahkan Wajah, Ini Segudang Manfaat Masker Tomat yang Perlu Kamu Ketahui!
Ilustrasi masker tomat. (net)

Presisi.co - Buah tomat merupakan salah satu buah yang populer dan cukup mudah ditemukan di Indonesia. Selain memiliki berbagai manfaat untuk tubuh, tomat juga punya segudang manfaat untuk kesehatan kulit wajah. Tomat juga menjadi salah satu buah yang kerap direkomendasikan untuk dijadikan masker alami.

Tomat kaya akan kandungan nutrisinya, seperti vitamin C, vitamin A, vitamin E, likopen, dan antioksidan lainnya. Vitamin C dan E yang terkandung dalam tomat dapat melindungi dan menjadikan wajahmu lebih cerah.

Penasaran dengan manfaat lengkap masker tomat untuk kulit wajah? Baca artikel ini sampai habis ya!

Mencerahkan kulit

Vitamin C yang terkandung dalam tomat berperan penting dalam produksi kolagen. Kolagen merupakan protein yang berfungsi untuk menjaga elastisitas kulit. Selain itu, vitamin C juga memiliki sifat antioksidan yang dapat membantu mencerahkan kulit.

Melembabkan kulit

Kandungan vitamin E dalam tomat dapat menjaga kelembapan wajah. Apalagi, tomat merupakan buah yang mengandung kadar air tinggi, sehingga dapat membantu melembabkan kulit.

Melindungi kulit dari paparan sinar matahari

Likopen yang terkandung dalam tomat memiliki sifat fotoprotektif, yang dapat membantu melindungi kulit dari kerusakan akibat paparan sinar matahari berlebih.

Mencegah jerawat

Selain itu, likopen dalam tomat juga memiliki manfaat untuk kulit berjerawat, karena punya sifat antibakteri. Sifat antibakteri tomat dapat membantu melawan bakteri penyebab jerawat. Selain itu, tomat juga mengandung asam salisilat yang dapat membantu mengeringkan jerawat.

Mengurangi tanda-tanda penuaan

Tomat memiliki kandungan vitamin B, mulai dari B1 hingga B9 yang dapat membantu mengurangi tanda-tanda penuaan, seperti keriput dan garis-garis halus. Tomat juga mengandung antioksidan yang dapat membantu melindungi kulit dari kerusakan akibat radikal bebas.

Mengurangi minyak berlebih

Kandungan asam salisilat yang terkandung pada tomat dipercaya mampu menyerap produksi sebum berlebih pada kulit wajah. Sebum adalah zat berminyak yang dihasilkan oleh kelenjar minyak di kulit.

Mengecilkan pori-pori

Tomat mengandung senyawa antioksidan lycopine, yang bermanfaat untuk membantu mengecilkan pori-pori sehingga membuat kulit tampak lebih halus dan mulus.

Cara membuat masker tomat

Masker tomat sangat mudah dibuat di rumah. Kamu hanya perlu menyiapkan bahan-bahan berikut:

1 buah tomat
1 sendok makan madu (opsional)

Langkah-langkah membuat:

1. Cuci bersih tomat, kemudian blender atau tumbuk hingga halus.
2. Tambahkan madu, kemudian aduk rata.
3. Oleskan masker tomat pada wajah yang bersih, kemudian diamkan selama 15-20 menit.
4.Bilas wajah dengan air hangat, kemudian keringkan dengan lembut.

Untuk hasil yang maksimal, gunakan masker tomat 2 hingga 3 kali dalam seminggu. (*)

Editor: Rafika